Mengapa Masyarakat Indonesia Sulit Untuk Mengantri?

Mengapa Masyarakat Indonesia Sulit Untuk Mengantri?

Image

Klikwarta.com
Selasa, 25/06/2024 – 17:16

Body

Oleh : Fachreza Nazriel Taufiqurrahman

Klikwarta.com – Budaya antri di Indonesia masih menjadi suatu masalah serius yang belum terpecahkan dari dulu hingga saat ini. Hal tersebut dapat kita dijumpai di banyak tempat-tempat, terlebih di lampu merah, loket tiket, hingga ketika mengantre di minimarket, dan masih banyak lagi. Kalau dipikir-pikir mengantri itu hal yang sederhana dan sangat mudah untuk dilakukan, tetapi tidak semua orang mau melakukannya, namun kenyataannya tidak sedikit orang lebih memilih menerobos atau menyelak, daripada harus sabar menunggu antrian.

Kebanyakan budaya antri di Indonesia bisa kita jumpai jika ada peraturan ketat atau tindakan tegas. Hal ini sangat disayangkan, karena budaya antri secara tidak langsung dapat mencerminkan kepribadian Bangsa Indonesia. Dari hal kecil saja sudah menyepelekan, bagaimana nanti mengurus hal yang lebih besar dari sekedar mengantri?

Seiring berjalannya waktu budaya antri sudah dianggap tidak begitu penting di mata masyarakat, mengapa tidak begitu penting ? karena adanya Pergeseran Budaya Antri di Era Modernisasi merubah gaya hidup dan pola pikir masyarakat yang cenderung ingin segera 

dilayani dan kurang sabar mengantri.

Masyarakat Indonesia harus diberikan efek jera agar mau mengikuti aturan sesederhana antri. Tidak perlu ada tulisan “Harap Antri” harusnya kita sudah paham betul untuk mengantri karena bila sudah terbiasa kita tidak perlu diingatkan ataupun ditegur dahulu baru mau 

mengantri. Contoh sederhana ketika sedang mengantri masuk pintu Tol, sering dijumpai mobil yang tidak mau mengantri mendahului hingga tepat di depan pintu masuk Tol. terkadang ada beberapa orang yang menerobos masuk pada kita sudah mengantri lebih 

dahulu.

Bila dibandingkan dengan negara-negara lain seperti negara barat dan Jepang, negara kita bisa dibilang berbanding jauh dalam hal budaya antri. Mereka mau mengantri dengan tertib walaupun antrian sangat panjang, ini merupakan hal yang patut dicontoh untuk dijadikan 

panutan untuk negara kita

Mentalitas “takut kehabisan” sangat dominan di mata masyarakat Indonesia.Ketika melihat orang lain mulai tidak tertib, ada dorongan untuk ikut berebut agar tidak ketinggalan. Kurangnya kepercayaan bahwa semua orang akan mendapat giliran yang adil membuat 

banyak orang merasa harus mengutamakan diri sendiri.

Keteladanan dari pemimpin dan tokoh masyarakat juga berpengaruh besar. Pejabat atau orang berpengaruh sering kali mendapatkan perlakuan istimewa yang menunjukkan bahwa aturan bisa dilanggar, memberikan contoh buruk bagi masyarakat umum. Kurangnya penegakan

aturan antri oleh petugas juga memperburuk situasi ini.

Untuk menanamkan sifat kebiasaan antri pada warga Indonesia sangatlah tak mudah, perlu adanya sosialisasi dan pendidikan di tengah masyarakat tentang budaya antri, kadang kala budaya antri sendiri telah di remehkan. Secara alami budaya antri bisa ditanamkan pada 

seseorang saat dia masih kecil ataupun dewasa. Perlunya pemahaman akan pentingnya mendahulukan kepentingan bersama daripada diri sendiri.

Itulah alasan mengapa anak-anak kecil harus dibiasakan antri sejak usia dini. Mereka harus diajarkan tentang simpati dan empati kepada orang lain. Kebiasaan tersebut bisa diajarkan dengan cara dipraktekan langsung di fasilitas umum. Dengan begitu, maka anak usia dini  akan terbiasa mengantri hingga usia mereka dewasa.

Jika tidak adanya kesadaran dalam diri masyarakat dalam menerapkan kedisiplinan, kesabaran dan tertib dalam mengantri, pasti akan sangat sulit untuk mengubah cara budaya antri yang benar dan tidak ada penyerobotan dalam antrian di masyarakat Indonesia.

Budaya antri yang baik bukanlah hal yang mustahil untuk dicapai. Dengan komitmen bersama, kita dapat membangun masyarakat yang lebih tertib, adil, dan nyaman bagi semua. Antri dengan tertib bukan hanya soal mengikuti aturan, tetapi juga tentang menghormati sesama dan membangun komunitas yang lebih baik.
https://www.klikwarta.com/mengapa-masyarakat-indonesia-sulit-untuk-mengantri?utm_source=dlvr.it&utm_medium=wordpress

Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started